Selasa, 13 Desember 2011

Seks Setiap Hari Itu Menyehatkan

Eiittt.... jangan berpikir negatif dulu yaa..
Ternyata seks itu penting lhoo...





​Ya, seks memang baik untuk kesehatan. Seks juga bisa dijadikan obat yang benar-benar dapat menyembuhkan tubuh dan pikiran, serta mencegah berbagai penyakit.

Kedengarannya memang sedikit aneh. Namun biar Anda tak penasaran, inilah alasan kenapa pria harus bercinta setiap hari.

Bentuk Olahraga yang Baik
Bercinta merupakan salah satu aktivitas fisik. Selama berhubungan, perubahan fisiologis dalam tubuh Anda sama dengan latihan. Namun, Anda harus menyadari ketika adanya peningkatan tingkat pernapasan, yang berarti Anda mengalami kelelahan, karena Anda membakar kalori. Bila Anda rutin bercinta tiga kali seminggu selama 15 menit, Anda dapat membakar lemak 7.500 kalori dalam setahun, yang setara dengan jogging sejauh 75 mil. Wow!
Napas berat meningkatkan jumlah oksigen dalam sel tubuh, dan testosteron yang dihasilkan selama seks membuat tulang dan otot Anda kuat.

Menghilangkan Rasa Nyeri
Bercinta juga bisa meredakan nyeri sakit kepala.  Penelitian yang dilakukan oleh Gyna Ogden menunjukkan bahwa selama stimulasi seksual, khususnya masa orgasme, Anda justru akan merasakan rasa nyeri yang tiba-tiba menghilang. Selama have fun, tubuh pria dan wanita memproduksi endorpin, sebuah hormon yang berperan pereda rasa nyeri.

Mencegah Prostat
Sebagian besar cairan yang keluar ketika Anda ejakulasi disekresikan oleh kelenjar prostat. Jika Anda berhenti ejakulasi, cairan akan tetap berada di kelenjar. Jika dibiarkan malah dapat membengkak yang menyebabkan banyak masalah. Ejakulasi secara teratur akan membuat cairan keluar dan menjamin kesehatan prostat Anda sampai usia tua. Masalah ini juga dapat terjadi bila Anda tiba-tiba mengubah frekuensi ejakulasi.

Mencegah Impotensi
50 persen pria berusia 40 tahun keatas menjadi penderita impotensi dan masalah ini juga bisa mengincar kaum anak muda. Obat mujarab untuk melawan impotensi adalah seks. Ereksi membuat darah terus mengalir ke arteri penis sehingga menyebabkan jaringan tetap sehat.

Basmi Stres
Fakta yang diucapkan para ahli adalah seks menjadi langkah yang efektif untuk menurunkan level stres. Selama seks, tubuh memproduksi dopamine, senyawa yang melawan hormon stres (endorpin).


sumber : http://health.ghiboo.com

0 comments:

Posting Komentar